Sebenarnya, bagaimana metode belajar mengaji yang menyenangkan dan tidak membosankan itu? Pada dasarnya, akan ada beberapa metode yang bisa dilakukan oleh setiap kaum muslim, untuk mengajarkan ngaji dengan cara yang lebih menyenangkan dan juga seru.
Mengaji memang termasuk salah satu amalan ibadah yang patut dilakukan oleh setiap kaum muslim. Sebab, pahala yang bisa didapatkan dari mengaji ini dapat dikatakan sangat berlimpah. Dengan begitu, pahala yang dimiliki masing-masing orang dapat bertambah seiring berjalannya waktu.
5 Metode Belajar Mengaji yang Menyenangkan untuk Anak-Anak
Informasi tentang metode mengaji yang menyenangkan memang sering dicari oleh banyak orang, terutama para orang tua yang ingin mengajarkan ngaji kepada anak-anaknya. Dengan menggunakan cara yang lebih menyenangkan, anak akan lebih mudah memahami isi dari pembelajaran tersebut.
Maka dari itu, kenali apa saja kelima metode belajar mengaji yang menyenangkan tersebut, yang antara lainnya adalah:
- Biasakan untuk Mendengarkan Bacaan Alquran secara Rutin
Ada banyak orang yang percaya bahwa rasa terbiasa dapat mengalahkan segala hal. Maka dari itu, supaya si Kecil bisa terbiasa dengan bacaan-bacaan Alquran seperti ini, mulai biasakan diri untuk mendengarkan bacaan Alquran secara rutin.
Saat ini, aktivitas mendengarkan bacaan Alquran secara rutin sudah bisa dilakukan dengan mudah. Untuk melakukannya, gunakan murotal dari handphone atau bisa juga para orang tua membacanya sendiri di sela-sela waktu kesibukannya.
Dengan begitu, anak akan lebih merasa senang dan nyaman untuk belajar mengaji bersama dengan orang tuanya.
- Ajarkan Huruf Hijaiyah dengan Menggunakan Irama
Metode selanjutnya untuk mengajarkan ngaji dengan cara yang lebih menyenangkan adalah, dengan mengajarkan huruf hijaiyah ke anak-anak dengan menggunakan irama yang mudah untuk diingat. Hal ini bisa menjadi saran yang paling tepat, karena anak-anak cenderung suka bernyanyi.
Selain itu, dengan adanya irama yang menyenangkan dalam proses pembelajaran tersebut, anak-anak juga akan lebih mudah untuk mengingat dan menghafalnya. Maka dari itu, selalu berkreasilah untuk menciptakan irama yang lebih menarik.
- Menggunakan Metode Membaca Berantai
Cara belajar mengaji yang baik dan benar selanjutnya juga bisa dilakukan dengan menggunakan metode membaca berantai atau sambung-menyambung. Cara ini bisa dilakukan sebagai ajakan untuk menghafalkan surat-surat dalam Alquran, sehingga surat-surat ini lebih mudah untuk diingat.
Untuk melakukannya, mulailah dengan membaca beberapa ayat saja, lalu ajak si Kecil untuk melanjutkan bacaan surat tersebut. Berikan kebebasan kepadanya, untuk berhenti di ayat mana saja. Lakukan metode ini secara berkelanjutan, supaya si Kecil semakin terbiasa dengan proses tersebut.
Ketika aktivitas ini sudah menjadi kebiasaan dalam diri si Kecil, maka si Kecil akan lebih terbiasa untuk mengaji setiap hari.
- Berikan Pujian dan Hargai Usahanya
Setiap individu di dunia ini, tak mengukur usianya, pasti akan merasa senang ketika diberi pujian dan dihargai atas usaha yang telah dilakukannya. Hal ini tidak terkecuali para anak-anak yang sedang belajar mengaji.
Jika anak-anak sering diberi pujian selama proses belajar mengaji yang sedang dilakukannya, maka hal ini dapat memotivasinya untuk terus belajar hingga dirinya bisa benar-benar fasih mengaji.
Selain itu, jangan lupa juga untuk selalu menghargai usahanya, misal seperti berkata terima kasih atau memberinya hadiah setelah si Kecil berhasil menghafal 1 surat yang ada dalam Alquran.
- Membuat Kuis Tebak Huruf Hijaiyah
Kuis akan selalu menjadi aktivitas yang dapat memberikan kesenangan tersendiri bagi sebagian besar orang, khususnya anak-anak. Maka dari itu, selama proses pembelajaran mengaji ini dilakukan, mulailah menyelipkan kuis-kuis seru di dalamnya.
Aktivitas ini bisa dimulai dengan memberikan kuis acak huruf hijaiyah, yang kemudian huruf hijaiyah ini harus diurutkan dengan benar oleh anak-anak yang sedang belajar mengaji tersebut. Dengan begitu, proses pembelajaran ini bisa berlangsung secara lebih menyenangkan.
Jika ingin aktivitas ini terasa lebih menyenangkan dan seru, maka lakukan juga kuis menebak pelafalan huruf hijaiyah yang benar. Kemas aktivitas ini dengan semenarik mungkin, agar anak-anak tidak mudah merasa bosan.
Metode belajar mengaji yang menyenangkan dan tidak mudah membuat bosan sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dilakukan. Hanya saja, untuk melakukannya seseorang akan membutuhkan kesabaran yang lebih maksimal, agar proses pembelajaran tersebut bisa berjalan sesuai harapan.
Jika orangtua membutuhkan bantuan guru mengaji profesional, sekarang sudah mulai banyak guru mengaji anak online yang bisa jadi salah satu pilihan.
Semoga artikelnya bermanfaat ya!